Allhamdulillah sudah subuh lagi...pagi yang dingin karena semalaman hujan turun begitu derasnya. Tetapi suhu dingin tidak membuat saya merasa malas dan ingin tidur kembali, ditambah lagi saya masih merasakan suasana tadi malam yang begitu menyenangkan setelah menyaksikan siaran langsung pertandingan sepak bola AFF CUP 2010 di senayan antara Indonesia dan Thailand yang akhirnya dimenangkan Indonesia dengan skor 2-1. Setelah menyaksikan pertandingan semalam sebenarnya saya ingin langsung menceritakannya di Harryanku ini, tetapi rasanya badan sudah tidak bisa di ajak kompromi lagi sehingga mata langsung terpejam untuk tidur beberapa saat hingga azan subuh membangunkan saya. Dan akhirnya setelah subuh saya coba menuliskan cerita semalam.
Suasana stadion Gelora Bung Karno begitu gempita malam tadi, terlihat lautan warna merah dari warna kaos kebanggaan pencinta sepak bola Indonesia memenuhi bangku satadion tersebut. Mereka begitu antusias nya ingin menyaksikan laga bergengsi antara Indonesia Vs Thailand. Indonesia yang sering kalah melawan Thailand dan selalu di hentikan setiap kejuaraan ini oleh Thailand berharap bisa menang di pertandingan ini. Indonesia memulai pertandingan dengan langsung menyerang Thailand. selama 10 menit pertama Timnas Indonesia mendapatkan beberapa peluang tetapi gagal dimanfaatkan. Setelah itu sampai istirahat Thailand mengurung terus pertahanan Indonesia. Di babak kedua akhirnya Thailand berhasil unggul 1-0 terlebih dahulu. Begitu tertinggal barulah Timnas Indonesia bangkit dan mulai berani menyerang pertahanan Thailand hingga akhirnya Cristian Gonzales di Langgar oleh pemain Thailand di kotak pinalti sehingga Indonesia mendapatkan hadiah tendanfan pinalti yang langsung tidak disia-siakan oleh Bambang Pamungkas, kedudukan menjadi 1-1. Indonesia kembali menyerang dan kembali pemain Thailan Handsball di kotak pinalti, dan Bambang Pamungkas kembali membobol gawang Thailand sehingga pertandingan berakhir dengan kemenangnan Indonesia atas Thailand dengan skor 2-1.
note: Foto from www.affsuzukicup.com
No comments:
Post a Comment