Pages

Friday, December 10, 2010

Wikileaks dan Dampaknya Bagi Kita

Pagi ini masih terasa dingin, ter lintas tiba-tiba dipikirkan saya untuk menulis tentang Wikileaks. Dunia memang sedang heboh dengan situs yang satu ini, dengan berani dan gamblang Wikileaks membuka dokumen-dokumen rahasia dari departemen keamanan amerika serikat (USA). Tidak bisa di pungkiri semua dokumen yang dibocorkan merupakan rahasia dokumen Negara-Negara yang berhubungan dengan Amerika serikat. Seperti yang kita ketahui Amerika Serikat adalah Negara yang merasa dirinya sebagai Penguasa dunia. Semua Negara harus mengikuti semua keinginannya termasuk Negara kita tercinta ini mau tidak mau, suka tidak suka, dirasakan atau tidak, Indonesia masih di jajah oleh Amerika serikat, Tampak jelas bila kita perhatikan dari kebijakan politik Presiden kita sekarang yang berkiblat pada Amerika Serikat.

Kembali ke wikileaks, Julian Assange sebagai pendiri Wikileaks merasa perlu mempublikasikan dokumen-dokumen rahasia tersebut sebagai kebebasan media, dan ia pun tahu akan resiko yang diambilnya tersebut bisa membuat Amerika Serikat dan sekutunya berang. Amerika pun menekan Inggris untuk menangkap Julian Assange dengan berbagai macam alasan, dan terbukti sekarang Assange di tangkap oleh kepolisian Inggris. Sebagai orang awam, saya jujur sangat senang dengan adanya dokumen rahasia yang dibocorkan oleh Wikileaks ini. Saya menjadi lebih banyak mengetahui Jahatnya dan Belangnya Pemerintahan Amerika serikat. Contohnya adalah diperlihatkannya bagaimana kejinya Tentara Amerika Serikat melalui Helikopter Tempur nya menyerang kerumunan masyarakat umum Iraq yang tidak berdosa, sungguh sadis dan ke jamnya tentara amerika serikat di sana ( USA The Real Teroris In This world ). Belum lagi tentang beberapa dokumen tentang Indonesia, mengenai serangan teroris di Hotel JW Mariot dimana ternyata Pemerintah Amerika serikat melalui Duta Besarnya di Jakarta sudah mengetahui sebelumnya akan ada serangan di Hotel tersebut tersebut, dan lainnya mengenai tekanan kepada Pemerintah Indonesia untuk menangkap Ustad Abu Bakar Ba’asyir. Jelas di sini Indonesia benar-benar dikendalikan oleh Amerika Serikat.

Saya ingin mempunyai Negara yang benar-benar bebas dari segala bentuk penjajahan oleh Negara asing. Tetapi bagaimana caranya kalau pemerintah saja masih Manut dan Nurut saja kepada Amerika Serikat. Stidaknya dengan adanya situs Wikileaks semakin membuka keburukan-keburukan Negara Amerika Serikat.Bagaimana dengan anda?

No comments:

Post a Comment